Bogorsportif – Ketua Perkumpulan Pelayang Seluruh Indonesia (PELANGI) Kabupaten Bogor, Siti Mahnin, S.H memberikan apresiasi positif dan menyatakan dukungan penuh terhadap kegiatan Lomba Layang-Layang Aduan yang digelar di Iwul Arena, Kecamatan Parung, Kabupaten Bogor, pada Sabtu, 31 Januari 2026.
Siti Mahnin, S.H menyampaikan bahwa lomba layang-layang aduan bukan sekedar hiburan rakyat, melainkan telah menjadi salah satu cabang olahraga resmi di bawah naungan KORMI (Komite Olahraga Masyarakat Indonesia).
Menurutnya, kegiatan seperti ini perlu terus didukung dan dikembangkan secara berkelanjutan.
“Layang-layang aduan merupakan olahraga tradisional yang memiliki nilai budaya, sportivitas, dan prestasi. Melalui kegiatan ini, kami ingin menjaga tradisi sekaligus mendorong lahirnya atlet-atlet berprestasi dari Kabupaten Bogor,” ujar Siti Mahnin yang juga sebagai pengurus Porlasi Kabupaten Bogor.
Selain memberikan dukungan, kata Siti Mahnin, kegiatan lomba ini juga menjadi ajang pencarian bakat bagi para pemain layangan yang memiliki potensi dan prestasi.
Ia menegaskan, para atlet terpilih nantinya akan dipersiapkan untuk mewakili Kontingen Kabupaten Bogor dalam seleksi tingkat Provinsi Jawa Barat, sebagai tahapan menuju Pekan Olahraga Nasional (PORNAS).
Politisi PKB Kabupaten Bogor ini menegaskan, sangat optimis dari ajang ini akan muncul atlet-atlet terbaik yang mampu mengharumkan nama Kabupaten Bogor dan selanjutnya dapat mewakili Provinsi Jawa Barat di tingkat nasional.
Kegiatan lomba layang-layang aduan ini disambut antusias oleh para komunitas dan pecinta layangan dari berbagai wilayah.
” Selain menjadi sarana kompetisi, acara ini juga mempererat silaturahmi antar pemain serta memperkuat eksistensi olahraga tradisional di tengah masyarakat,” pungkasnya. ( Sep)
