Bogorsportif – Prestasi membanggakan disabet para atlet menembak NPCI Kabupaten Bogor yang berlaga pada ajang Pusrehab Cup 2024 di Lapangan Tembak Senayan, Jakarta dari tanggal 13 sampai 14 November 2024.

Dalam ajang Pusrehab Cup 2024 Tim Menembak NPCI Kabupaten Bogor berhasil meraih 1 emas, 1 perak dan 1 perunggu. Total ada 3 medali yang didapatkan Tim Menembak NPCI Kabupaten Bogor pada ajang Pusrehab Cup 2024.

“Alhamdulilah atlet atlet menembak NPCI Kabupaten Bogor berhasii menorehkan prestasi yang membanggakan pada ajang Pusrehab Cup 2024,” ujar Ketua NPCI Kabupaten Bogor, M Misbah, Kamis (14/11)

Misbah mengatakan sangat terimakasih atas capain prestasi para atlet menembak NPCI Kabupaten Bogor yang tampil gemilang di Pusrehab Cup 2024.

” Satu medali emas yang diraih Tim Menemak NPCI Kabupaten Bogor diraih oleh Khristina Handika Putri Suroto ( SH2 snapan standing 10m ). Sedangkan satu medali perak didapat oleh Eka Deliana ( SH 1 Pistol),” papar Misbah
Sementara itu, kata Misbah, Rustandie Pratama meraih medali perunggu pada nomor ( SH2 senapan standing)

Selama berlaga pada ajang Pusrehab Cup 2024 kali ini Tim Menembak NPCI Kabupaten Bogor didampingi dua pelatih yakni Sumbarno dan Ika Kusuma. Selain itu hadir juga Jihan Salsabila selaku Seksi Pemberdayaan Atlet NPCI Kabupaten Bogor.

” Skuad Menembak NPCI Kabupaten Bogor yang tampil pada ajang Pusrehab Cup 2024 ini diperkuat 6 atlet terbaiknya seperti
Kristina Handika Putri Suroto, Eka Deliana, Rustandie Pratama, Rullih, Heru Kuncoro Raharjo dan Wisnu Sadewo ” pungkasnya.**