Bogorsportif – Puluhan satuan pendidikan jenjang Sekolah Menengah Pertama (SMP) se-Jabodetabek baik negeri maupun swasta mengikuti pelaksanaan FORWARD 4.0 (Festival For Warrior Destination) yang diselenggarakan di SMPIT Al-Fityan Boarding School Bogor beberapa waktu lalu

Dalam kegiatan Festival For Warrior Destination dibuka langsung oleh Kepala SMPIT Al Fityan Boarding School Bogor, Ahmad Akbar Lubis pada hari Jumat 9 Februari 2024.

“Sekolah yang berpartisipasi mengikuti kegiatan ini ada sebanyak 62 SMP se-Jabodetabek dan 662 peserta yang terdiri dari putra 501 peserta dan putri 161 peserta,” ucapnya.

Ketua Panitia Festival For Warrior Destination, Zaenal Mutaqqin mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan kegiatan rutinan OSIS SMPIT Al Fityan Boarding School Bogor dalam satu tahun sekali yang bertujuan untuk mengasah kemampuan peserta didik dan menjadi ajang tali silaturahmi satuan pendidikan yang ada di Jabodetabek (Jakarta Bogor Depok Tanggerang Bekasi).

“Kegiatan ini merupakan Festival For Warrior Destination yang menjadi tahun ke empat yang diadakan SMPIT Al-Fityan Boarding School Bogor dan tujuan kita melaksanakan kegiatan ini untuk menjadikan ajang prestasi peserta didik, salah satu tujuan kita untuk mengasah kemampuan dan pengembangan anak dalam prestasi,” katanya

Ia juga menyebut tercatat ada 662 peserta didik dari 62 satuan pendidikan jenjang SMP yang mengikuti kegiatan Festival For Warrior Destination dengan beberapa kompetisi lomba cabor (cabang olahraga), akademik dan seni.

“Ada 662 peserta didik dari 62 SMP sekolah di Jabodetabek yang mengikuti kompetisi ini dan kita mengadakan kompetisi cabor yakni lomba badminton, basket, hingga futsal. Sedangkan untuk akademik yakni story telling, pidato bhs arab, musabaqah hifdzil quran (MHQ), olimpiade sains, dan cabang seni yakni kaligrafi dan kreasi daur ulang,” ungkapnya.

Ia juga menuturkan bahwa yang dapat melaksanakan kompetisi ini hanya diperuntukan bagi satuan pendidikan jenjang SMP (sekolah menengah pertama) baik negeri maupun swasta.

“Syaratnya yang dapat mengikuti kompetisi melalui Festival For Warrior Destination ini khusus bagi para pelajar jenjang SMP sederajat dan nanti kompetisi ini merebutkan siapa yang layak menjadi juara, lalu yang memenangkan lomba ini disetiap cabor, akademik dan seni akan memenangkan penghargaan, piala dan sertifikat dari Dinas Pendidikan Kabupaten Bogor,” tukasnya **

FER

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *