Bogorsportif – Impian klub bola basket Bogor Raya kelompok umur (KU) 14 putra untuk meraih juara CGR Children Championship 2024 yang memperebutkan Piala Bergilir Panglima TNI akhirnya terwujud.

Pasukan Rian Adiputra menjadi kampiun setelah mengalahkan CGR dengan skor 79-51 di laga final yang berlangsung di Gelanggang Olahraga (GOR) Otista, Jakarta Timur, pada Jumat, 20 September 2024.

Bogor Raya mencatatkan prestasi luar biasa dengan meraih enam kemenangan beruntun, termasuk empat di babak penyisihan, satu semifinal, dan final.

Rian Adiputra menyatakan bahwa hasil ini sesuai dengan target yang ditetapkan sejak awal. “Dari enam pertandingan, performa para pemain sangat baik. Namun, masih ada beberapa aspek yang perlu dibenahi. Saya akan melakukan evaluasi secara menyeluruh,” ungkap Rian.

Ke depan, Rian menambahkan bahwa Bogor Raya KU-14 akan fokus pada program latihan menjelang event nasional yang dijadwalkan pada bulan Desember mendatang. “Ada beberapa event nasional di bulan Desember nanti. Intinya, kami akan berlaga di luar Bogor lagi,” tutup Rian.

Keberhasilan Bogor Raya semakin lengkap setelah Reiner Athaya Hadiputra dinobatkan sebagai most valuable player (MPV), dan top skorer. ***