Bogorsportif – Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten, Hadijana membenarkan ada ratusan Kepala Desa, Lurah dan Camat belum mengaktivasi Identitas Kependudukan Digital (IKD).

“Saya sudah berkoordinasi dengan DPMD untuk para Kades, Lurah, Camat, Kapolsek dan Danranmil di kegiatan Rakor Kepala Desa ini untuk bisa sekaligus menjaring mereka yang belum mengaktivasi IKD,” jelasnya saat dikonfirmasi hari ini, Selasa 9 Januari 2024.

Ia juga menambahkan, saat rakor kepala Desa sekitar ratusan Pejabat langsung melakukan aktivasi IKD.

“Yang sudah kita aktivasikan IKD sudah 120 untuk para kepala desa, lurah, camat, Kapolsek hingga danramil, lumayan untuk tambahan angka karena kita baru mencapai 1 Persen,” jelasnya.

Dari informasi yang didapat ada beberapa kendala system yang di temui saat melukakan aktivasi IKD, seperti alamat email dan password HP saat membukanya. Sementara itu, untuk syarat aktivasi IKD sendiri ialah bagi masyarkat yang sudah diatas usia 17 Tahun.

FR

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *