Beberapa Pebasket yang berhasil meraih prestasi di Kejurkot Perbasi Kota Bogor || IST
Bogorsportif – Semangat pembinaan dan penjaringan Cikal Bakal Atlet terus dilakukan pengurus Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia (Perbasi) Kota Bogor, Ini dibuktikan dari Kejuaraan Kota (Kejurkot) antar klub kelompok umur 8.mix, 10 mix dan 12 yang baru baru ini dilakukan.
Destyono selaku ketua Perbasi mengatakan, Kejurkot tersebut digelar dalam upaya pembibitan atlet bola basket usia dini. “Antusias dari klub luar biasa. Mereka punya kerangka tim kelompok umur. Saya harap mereka melanjutkan pembinaan itu,” kata Destyono, Senin 15 Januari 2024.
Ia menambahkan, regenerasi menjadi poin penting agar bermunculan atlet-atlet muda potensial. Tak kalah pentingnya, juga dengan seringnya penyelenggaraan kompetisi sebagai medium menumbuhkan sportifitas dan menguatkan mental bertanding.
“Kompetisi ini menjadi wadah mencetak bibit-bibit muda agar Kota Bogor memiliki atlet basket berkualitas,” pungkas Destyono.
Pada Kejurkot KU 10 Mix, juara pertama diraih Galaxy Stars, disusul Rhinos, dan YMS. Sedangkan kampiun KU 8 mix diraih Juanda, Galaxy Stars di posisi kedua, dan Raffles di urutan ketiga. Untuk KU 12, pertandingan bakal dilangsungkan Rabu 17 Januari 2024.
Cev *